Polres Karangasem Bantu Evakuasi Pohon Enau Tumbang Menimpa Rumah

Karangasem-Bali, Pada hari ini Selasa tanggal 10 Januari 2023, Pukul 08.30 Wita, Bhabinkamtibmas Desa Sinduwati Aiptu I Ketut Putra, bersama BPBD Kabupaten Karangasem, Kadus Sindu Bali, Staf Kecamatan Sidemen dan warga masyarakat sekitar, telah berlangsung giat pembersihan/evakuasi material bencana alam pohon enau tumbang yang menimpa rumah (tidak ditempati) warga milik Jro Mangku Alit, alamat Banjar Dinas Sindu Bali, Kampung Ulah Duuran, Desa Sinduwati, ukuran bangunan 6X4, kerugian kurang lebih 10 juta.

Pohon enau tumbang kearah Utara pada hari Senin tanggal 09 Januari 2023, pada pukul 15.00 Wita, akibat angin kencang, dan juga diakibatkan batang enau bagian akar sudah membusuk sehingga mengenai rumah bagian pojok kanan.

Hadir dalam giat BPBD kabupaten Karangasem sebanyak 4 orang, Bhabinkamtibmas, Kadus Sindu Bali, Staf Kecamatan 2 orang dan Warga sekitar.

Pelaksanaan giat pembersihan/ gotong royong, warga masyarakat merasa senang dan mengapresiasi atas langkah yang telah dilakukan dari BPBD, Bhabinkamtibmas, Instansi terkait, dan masyarakat mengucapkan terima kasih, dan dilanjutkan penyerahan bantuan dari BPBD Kabupaten Karangasem.

Kapolsek Sidemen AKP I Wayan Gede Mudana, S.H.,M.H. kepada mitra humas mengatakan, dengan adanya cuaca ekstrim melalui sambang Bhabinkamtibmas menghimbau warga untuk selalu waspada dengan bencana dengan memotong atau memangkas pohon tinggi didekat rumah yang berpotensi tumbang menimpa rumah," ucapnya.(Hum/eva91).

Posting Komentar

0 Komentar