HUT PPAD (Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat) Ke 24 Kab.Buleleng 6 Agustus 2023

Dalam rangka merayakan HUT PPAD Ke 24 di Kab.Buleleng Disi dengan beberapa kegiatan sosial diantaranya adalah dengan pembagian sembako,Donor darah dan Puncaknya dilaksanakan Upacara dilanjutkan dengan kegiatan taman makam pahlawan sebagai bentuk darma Bhakti pada Pertiwi yang tiada pernah berakhir sampai nyawa berpisah dengan raga, kami para purnawirawan saat adalah ujung tombak dalam teritorial ditengah masyarakat dalam mengajak bersama sama untuk saling asah asih dan asuh menjaga kerukunan antar suku bangsa dan agama, kami purnawirawan harus dapat menjadi pemersatu dan perekat perbedaan dalam menggugah hati setiap warga negara untuk menjaga berapa pentingnya sebuah persatu dan kesatuan anak bangsa, memang usia kami sudah tidak muda lagi tapi hati,pemikiran dan rasa kecintaan kami pada Negara ini tiada pernah pupus apa lagi berkurang sedikit pun, oleh sebab itu kami para purnawirawan adalah perekat, pemersatu bangsa yang berada ditengah- tengah masyarakat. Bravo TNI AD, Bravo PPAD ... INDONESIA BERSATU, INDONESIA KUAT, INDONESIA BERDAULAT... Dirgahayu PPAD Ke 24 by.Firmansyah (PSB)

Posting Komentar

0 Komentar